Spesifikasi Huawei Ascend P6 terkuak

 On Thursday, June 13, 2013  


Walaupun Huawei Ascend P6 belum resmi dirilis, namun bocoran-bocoran mengenai ponsel terbaru Huawei terus bermunculan. Kali ini, bocoran terbaru menguak spesifikasi dari Huawei Ascend P6 telah beredar di internet. Bocoran tersebut didapatkan melalui pihak internal yang sengaja mengirimkan dokumen tersebut pada GSMArena mengenai informasi Ascend P6 ini.

Huawei Ascend P6 dikabarkan akan memiliki spesifikasi seperti penggunaan prosesor 1.5 GHz quad-core beserta chipset Huawei K3V2, modem Intel XMM6260, RAM sebesar 2GB, kamera sebesar 8MP yang memiliki kemampuan merekam 1080p dan kamera depan sebesar 5MP dengan kemampuan merekam hingga 720p, penyimpanan internal sebesar 8GB, layar 16 juta warna sebesar 4,7 inch dengan resolusi 720p, baterai sebesar 2000 mAh Li-Po, dan sistem operasi Android 4.2. Sayangnya, Huawei tidak menertakan dukungan wifi 802.11a dan Bluetooth 4.0, namun hanya Bluetooth 3.0.

Huawei Ascend P6 yang memiliki dimensi 132,7 x 65,5 x 6,5mm dengan bobot 120 gram sendiri dikabarkan akan dirilis secara resmi pada 18 Juni mendatang di London.


Spesifikasi Huawei Ascend P6 terkuak 4.5 5 Unknown Thursday, June 13, 2013 Walaupun Huawei Ascend P6 belum resmi dirilis, namun bocoran-bocoran mengenai ponsel terbaru Huawei terus bermunculan. Kali ini, bocoran te...


No comments:

Post a Comment