Huawei akhirnya resmi merilis ponsel baru mereka, Huawei Ascend P6. Beberapa saat yang lalu, bocoran ponsel baru ini beredar di internet. Jika dibandingkan dengan spesifikasi resminya, bocoran spesifikasi yang lalu nampaknya terbukti. Benar saja, ponsel Huawei terbaru ini hadir dengan prosesor Quad-core dengan clock speed 1,5 GHz, RAM 2GB, layar 4.7-inch high definition in-cell display, baterai 2.000 mAh, kamera depan 5MP, kamera belakang 8MP BSI dengan bukaan F/2.0 yang mampu merekam video resolusi HD 1080p, memori internal 8GB yang masih bisa ditingkatkan, dan mendukung dual sim dan dual stand-by
Huawei Ascend P6 akan dilengkapi sistem operasi Android 4.2.2 dan teknologi MagicTouch screen guna meningkatkan responsivitas layar terhadap sentuhan walaupun menggunakan sarung tangan. Ponsel dengan ketipisan 6,18 mm dan berat hanya 120 gram ini rencananya akan dibandrol seharga €450 untuk pasar Eropa, sedangkan untuk pasar lain akan menyusul.
No comments:
Post a Comment